Musyawarah Desa Khusus Penetapan Hasil Pendataan Sustainable Development Goals (SDGs) Desa Bana Tahun 2021 di selenggerakan di aula kantor Desa Bana telah . Senin, 31 Mei 2021.
Hadir dalam acara, Bapak Sekcam Bonto Cani Bapak Abdul Kahar, S.Pd,M.Si, Pendampil Lokal, Desa (PLD) Ibu Nurdahlia,S.Pd, Babinsa Bapak Serka Abidin , Babinkabtibmas Bapak Aiptu Yusla Yusuf Kepala Desa Wakil Ketua BPD, Anggota BPD, Tokoh Masyarakat, Tokoh Perempuan dan Para Tim Pokja Relawan Pendataan SDGs Desa.
Acara di mulai pukul 13.30 WIB, dengan di awali sambutan Kades Bana Ishak,SPdI, mengatakan bahwa pendataan SDGs di desa bana dilaksanakan selama kurang lebih 40 hari melibatkan 30 orang Tim Pokja dan ini tepat waktu dari jadwal awal yang ditetapkan oleh kemendesa yaitu sampai 31 Mei 2021.
Sementara Sekcam Bontocani Abdul Kahar, S.Pd,M.Si mengharapkan pendataan SDGs betul betul dilksanakan sesuai dengan juknis karena data ini menjadi acuan dalam penentuan penggunaan Dana desa tahun depan dan rujukan dalam penyusunan perencanaan.
Sedangkan Judarsa Yasin sebagai Ketua Tim Pokja dalam laporannya bahwa dalam pendataan penduduk/individu data awal sebanyak 3.041 dan setelah validasi atau pendataan SDGs menjadi 2.718 individu. Dan Untuk Kepala Keluarga awalnya sebanyak 819 KK dan atelah validasi /Pendataan menjadi 684 KK.
Kegiatan musdes ini berjalan dengan sukses, lancar, dan tetap mengikuti protokol kesehatan yang berlaku dengan memakai masker dan jaga jarak.